Rabu, 17 September 2014

Teknologi - Smartphone

 Teknologi. Siapa yang tidak menggenal kata teknologi, apalagi di era atau zaman sekarang ini. Perkembangan teknologi sudah berkembang sejak zaman romawi kuno dan sampai saat ini teknologi terus berkembang. Tidak hanya dalam skala kecil saja, teknologi sudah berkembang dalam hal-hal besar, misalnya pembuatan mobil, layanan masyarakat, dll.

 Perkembangan teknologi terbagi dalam beberapa bidang dan teknologi sendiri terbagi dalam beberapa hal. Salah stunya adalah alat telekomunikasi. Dimana saat ini sudah banyak alat komunikasi yang dapat di katakan baik terutama dari segi fitur dan aplikasi.

  Smartphone merupakan salah satu contohnya, dimana kita dapat menikmati layanan yang ada pada komputer atau laptop tanpa kita harus membawa laptop apalagi komputer yang terkenal super berat.
Di kalangan masyarakat saat ini smartphone sudah menjadi hal yang lazim di jumpai baik dari kalangan rendah hingga atas, tak ada pembeda lagi. Namun, bukan berarti semua masyarakat memiliki smartphone dengan kualitas bagus, ada juga beberapa smartphone yang memiliki kondisi kurang bagus baik dari fitur dan aplikasi.

  Pada awal penemuannya hp belum secanggih saat ini. Dulu hp berukuran besar, berat dan menggunakan antena. Saat ini hp sudah bertransformasi menjadi lebih cantik dengan penambahan layanan- layanan yang akan mempermudah pemakai untuk mengakses informasi baik dari sosial media, internet, dll. Dengan adanya hp yang begitu canggih tidak menutup kemungkinan kita dapat berkomunikasi dengan orang lain baik antar kota, provinsi bahkan luar negeri.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar